Senin, 31 Agustus 2020

JANGAN BERLOMBA DALAM MASALAH DUNIA!

JANGAN BERLOMBA DALAM MASALAH DUNIA!

💬 Al-Hasan al-Bashri rahimahullah mengatakan,

إِذَا رَأَيْتَ الرَّجُلَ يُنَافِسُكَ فِي الدُّنْيَا فَنَافِسْهُ فِي الْآخِرَةِ.

"Apabila engkau melihat seseorang mengajakmu berlomba dalam urusan dunia, maka ajaklah dia berlomba dalam urusan akhirat."

✍️ Az-Zuhd karya Ibnu Abid Dunya 229

t.me/KajianIslamTemanggung

Minggu, 30 Agustus 2020

MASJID RUMAH HAMBA YANG BERTAKWA

MASJID RUMAH HAMBA YANG BERTAKWA

💬 Abu Darda radhiyallahu 'anhu menulis untuk Salman radhiyallahu 'anhu  ,

أما بعدُ يا أخي فاغتنِمْ صحتَك قبل سقمِك وفراغَك قبل أن ينزلَ من البلاءِ ما لا يستطيعُ أحدٌ من الناسِ ردَّه ويا أخي اغتنِمْ دعوةَ المؤمنِ المُبتلَى ويا أخي لِيكُنْ المسجدُ بيتَك فإني سمعتُ رسولَ اللهِ صلَّى اللهُ عليهِ وسلَّمَ يقول : المسجدُ بيتُ كلِّ تقِيٍّ.

"Amma ba'du (adapun setelahnya),

Wahai saudaraku manfaatkanlah masa sehatmu sebelum datang masa sakitmu, dan masa luangmu sebelum datang bencana yang tidak seorangpun bisa menolaknya.

Wahai saudaraku, manfaatkanlah doa seorang mukmin yang sedang diberi cobaan.

Wahai saudaraku, hendaknya masjid itu menjadi rumah bagimu karena aku telah mendengar Rasulullah shallallahu alaihi wasallam mengatakan,

'Masjid adalah rumah setiap hamba yang bertakwa."

✍️ Silsilah Shahihah 2/334 dan dihasankan oleh Syaikh al-Albani rahimahullah

t.me/KajianIslamTemanggung

Jumat, 28 Agustus 2020

PENTINGNYA DZIKIR SEBELUM TIDUR

PENTINGNYA DZIKIR SEBELUM TIDUR

💬 Nabi shalallahu alaihi wa sallam bersabda,

"Seseorang tidur sekali dan amanah dicabut dari hatinya."
📚 Shahih Bukhari (6497)

💬 Asy-Syaikh Ibnu Utsaimin rahimahullah menjelaskan hadits di atas,

"Kita meminta kepada ALLAH agar mengkokohkan hati kita  semua dan kalian, seseorang tidur pada malam hari atau siang hari dalam keadaan dia sebagai orang yang amanah. Lantas ketika dia bangun, amanah itu telah dicabut dari hatinya.

Oleh karenanya disyariatkan bagi seseorang untuk berdzikir sebelum tidur, dan bangun dengan dzikir pula.
Sudah sangat sepantasnya kita mengetahui dzikir-dzikir sebelum tidur dan ketika bangun.
Akan tetapi seseorang yang tidur dalam keadaan tidak berdzikir dikhawatirkan akan dicabut amanah dari kalbunya ketika bangun."

✍️ Syarah Shahih Bukhori liibni Utsaimin rahimahullah (8/395)

t.me/KajianIslamTemanggung

Minggu, 23 Agustus 2020

BAROKAHNYA WAKTU DENGAN DZIKIR

BAROKAHNYA WAKTU DENGAN DZIKIR

🎙️ Asy-syaikh ibnu 'Utsaimin rahimahullah berkata,

"الإنسانُ إذا وفقهُ اللهُ لكثرة الذكر بارك الله له في وقته، وبارك له في عمله، والعلماء السابقون تجد الواحدَ منهم يكتب الكراسات الكثيرة في المدة القليلة مع أعماله وأحواله وضيق المعيشة."
"Apabila Allah memberi taufik kepada seseorang untuk memperbanyak dzikir, Allah pun akan memberkahi waktunya dan amalannya. Para ulama terdahulu engkau dapati salah satu dari mereka menulis buku-buku yang banyak dalam jangka waktu yang pendek bersamaan dengan amalannya, keadaannya serta kehidupannya yang sempit."

📓 At-Ta'liqu 'ala shahihi muslim 2/291.

t.me/KajianIslamTemanggung

JANGAN JADI YANG KELIMA !!

JANGAN MENJADI YANG KELIMA!

🔊 Abu Darda radhiyallahu anhu berkata,

" كُن عَالمًـا، أو مُتعَلمًـا، أو مُحبًـا، أو مُتبِعًـا، ولا تكُن الخَامِس فَتهلك؛ قال الحسَن: هو المبتدع."

"Jadilah engkau orang yang berilmu atau orang yang mau belajar atau orang yang mencintai ilmu atau orang yang mengikuti (mengamalkan) ilmu, dan janganlah menjadi orang yang kelima sehingga engkau akan binasa.
Al-Hasan mengatakan bahwa yang kelima adalah ahli bid'ah."

📚 Al-Aadab asy-Syar'iyyah 2/35.

t.me/KajianIslamTemanggung

Kamis, 13 Agustus 2020

TIGA WASIAT SALAF

بسم الله الرحمن الرحيم

TIGA WASIAT SALAF

👍🏽 lmam lbnul Qayyim rahimahullah mengatakan;

• ‏ثلاث كلمات كان يكتب بها بعض السلف إلى بعض، فلو نقشها العبد في لوح قلبه يقرؤها على عدد الأنفاس لكان ذلك بعض ما يستحقه، وهي:

⬅️ من أصلح سريرته أصلح الله علانيته.
⬅️ ومن أصلح ما بينه وبين الله أصلح الله ما بينه وبين الناس.
⬅️ ومن عمل لآخرته كفاه الله مؤونة دنياه .

📚 الرسالة التبوكية صـ93.

Ada 3 kalimat yang para salaf dahulu saling menulisnya antara satu dengan yang lainnya. Kalau saja seorang hamba mengukirnya di lembaran hatinya dan ia membacanya sebanyak nafasnya, niscaya hal itu menjadi sebagian yang berhak ia dapatkan.

3️⃣ kalimat itu ialah;

1️⃣ Siapa yang membaguskan apa yang tidak nampak (di mata manusia), niscaya Allah membaguskan apa yang nampak pada dirinya.

2️⃣ Siapa yang membaguskan urusan antara dia dengan Allah, niscaya Allah membaguskan urusan antara dia dengan sesama manusia.

3️⃣ Siapa yang beramal untuk akhiratnya, niscaya Allah akan cukupi kebutuhan dunianya.

📚 Ar Risalah At Tabukiyah hal 93

Semoga Allah senantiasa perbaiki pada diri kita apa saja yang tidak nampak di mata manusia.

✍🏾 FIK  الفقير إلى معفرة ربه أبو يحيى

t.me/forumIlmiahkaranganyar

HUKUM MENGERASKAN SUARA LOUDSPEAKER DI ATAS MASJID

بسم الله الرحمن الرحيم

📢⚡ HUKUM MENGERASKAN SUARA LOUDSPEAKER DI ATAS MASJID  🔈💥

☝🏽 Syaikh Muhammad bin Shalih Utsaimin rahimahullah ditanya tentang mengeraskan suara loudspeaker di atas masjid❓

👍🏽 Beliau rahimahullah menjawab sebagai berikut;

Bismillahirrahmaanirrahiim
Dari       : Muhammad bin Shalih Al Utsaimin,

Kepada : Yang Mulia lmam Masjid ..... semoga Allah menjaganya dengan kebaikan.

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh. Wa ba'du,
Sesungguhnya yang mendorong saya untuk menulis ini bahwasanya salah seorang jamaah masjid yang dekat dengan (masjid) anda menghubungi saya, ia menyebutkan bahwa mikrofon yang ada di atas masjid anda yang dipasang di atas menara itu mengganggu mereka dalam shalat mereka sehingga terganggu dari mendengar bacaan imam mereka, mengganggu tasbih dalam ruku' dan sujud maupun doa mereka.

Dan sungguh, tadi malam kami di masjid jami' juga mendengar qiraah quran yang datang dari mikrofon (masjid anda), kami mendengar dengan jelas. Di mana ketika itu sang qori membaca surat Maryam, katika sampai ayat sajdah ia memanjangkannya dan sujud. Dan kami dengar pula ketika doa qunut.

Jika kami saja mendengarnya, padahal kami di masjid Jami', lalu apa kiranya dengan (saudara-saudara kita) yang di masjid-masjid yang lebih dekat kepada sumber suara dari pada masjid Jami'.
Lalu apa kiranya dengan saudara kita yang shalat tahajud di rumahnya dari kalangan kakek dan nenek maupun saudara-saudara kita yang tidak ingin datang ke masjid di akhir malam?

Saya yakin bahwa mereka (yang terganggu suara mikrofon) itu tidak mampu menyempurnakan qiraah mereka dan tasbih mereka kepada Allah maupun doa mereka dalam keadaan mereka mendengar suara yang keras tersebut di sekitar mereka.

Dalam keyakinan saya bahwa yang membaca Al Quran dengan mikrofon yang dipasang di atas menara yang tinggi suaranya maupun tempatnya itu, dalam keyakinan saya bahwa ia hanya meniatkan kebaikan -in syaa Allah-, dan tidak bermaksud mengganggu saudara-saudaranya. Akan tetapi kenyataannya ia mengganggu mereka dalam keadaan ia tidak merasa. Di mana ia mengganggu mereka dalam shalat mereka dan doa mereka.

Selain itu, ia juga terjatuh dalam apa yang dilarang oleh Nabi shallallahu 'alaihi wasallam . Pernah Nabi shallallahu 'alaihi wasallam masuk masjid mendapati para sahabat sedang shalat (tidak jamaah) dan masing-masing mengeraskan bacaan Quran-nya. Maka Nabi shallallahu 'alaihi wasallam mengatakan;

كلكم يناجي ربه، فلا يجهر بعضكم على بعض في القرآن
"Masing-masing kalian itu sedang bermunajat kepada Rabbnya, maka jangan satu dengan yang lain saling mengeraskan bacaan Quran-nya".
HR lmam Malik dalam Al Muwattha' dan lmam lbmu Abdil Barr mengatakan, "lni hadits yang shahih".

Jika mengeraskan bacaan Al Quran ketika mengganggu orang-orang yang di sekitarnya yang sedang shalat, dzikir atau berdoa, maka itu terjatuh ke dalam apa yang dilarang oleh Nabi shallallahu 'alaihi wasallam dan merupakan gangguan bagi kaum muslimin, maka sesungguhnya anda mengetahui apa akibat dari menyelisihi perintah Nabi shallallahu 'alaihi wasallam dan mengganggu orang-orang mukmin.

Syaikhul lslam lbnu Taimiyah rahimahullah pernah ditanya tentang orang yang mengeraskan qiraahnya sehingga mengganggu orang-orang yang shalat. Maka beliau menjawab, "Tidak boleh bagi seorang pun mengeraskan qiraahnya sehingga ia mengganggu orang lain, seperti mengganggu orang-orang yang shalat". Sekian dari beliau.

Maka wajib atas seorang muslim untuk menjauh dari terjatuh ke dalam apa yang dilarang oleh Nabi shallallahu 'alaihi wasallam maupun dalam perkara yang mengandung gangguan bagi saudara-saudaranya kaum muslimin, lebih-lebih orang-orang yang sedang beribadah dengan shalat atau doa. Dan wajib ia menghargai kondisi saudara-saudaranya dan mengetahui sejauh mana gangguan yang mendampak mereka dalam ibadah mereka dengan sebab ia mengeraskan qiraahnya.

Jika anda membayangkan ada masjid di sekitar anda dalam keadaan imamnya mengeraskan bacaannya (dengan mikrofon) atau ada orang yang berbincang-bincang di dalamnya dengan suara keras di atas menara (mikrofon) sampai mengganggu anda, sampai anda tidak mengetahui apa yang anda ucapkan (anda baca) dalam shalat anda, terkacaukan dalam qiraah dan doa anda, tasbih anda dalam ruku' dan sujud anda, tidakkah anda melihat bahwa itu telah mengganggu anda?

Dan bahwasanya wajib atas orang yang mengganggu itu menahan diri dari gangguan tersebut. Apa pantas seseorang membolehkan perbuatan mengganggu ia lakukan, sedangkan ia memandang jika itu dilakukan orang lain dianggap mengganggu?

Seorang mukmin itu mencintai untuk saudaranya kebaikan seperti yang ia cintai untuk dirinya. Sebagaimana seseorang itu mencintai khusyu' dalam shalatnya, memahami apa yang ia baca di dalamnya dan membenci jika mendengar apa yang bisa mengganggunya di dalam shalat, maka saudara-saudaranya sesama muslim juga mencintai apa yang ia cintai dan membenci apa yang ia benci. Mereka mencintai khusyu' dalam shalat mereka, memahami apa yang mereka baca di dalamnya dan membenci jika mendengar apa yang bisa mengganggu mereka di dalam shalat.

Maka bertaqwalah kepada Allah berkenaan dengan mereka dan jauhilah apa yang bisa mengganggu mereka. Dan jadilah orang-orang yang membantu mereka untuk mendapatkan kesempurnaan shalat mereka. Sesungguhnya Allah Ta'aalaa akan membantu hambaNya jika hambaNya itu membantu saudaranya.

Dan tidak ada jalan bagi anda untuk sampai kepada hal itu kecuali dengan melakukan 1 dari 2 cara;

- Bisa jadi dengan cara meletakkan tiang dalam (untuk loudspeaker) khusus untuk jamaah masjid itu. Letaknya di dalam masjid seperti yang dilakukan oleh kaum muslimin di masjid-masjid mereka.

- Atau dengan cara melepas mikrofon dan mencukupkan dengan suara anda (tanpa pengeras). Dan itu cukup in syaa Allah. Siapa yang meninggalkan sesuatu karena Allah, maka Allah akan menggantinya dengan yang lebih baik darinya.

Adapun membuka (mengeraskan) suara di atas menara, maka bisa mengganggu orang-orang yang mendengarnya dari kalangan orang-orang yang shalat atau dzikir atau berdoa. Dan anda telah tahu dalam perbuatan itu menyelisihi Nabi shallallahu 'alaihi wasallam serta mengganggu kaum mukminin. Dan orang seperti anda pasti tidak ridha dengan hal itu.

Semoga Allah memberi taufik kita semua kepada apa yang mengandung kebaikan dan keshalihan. Dan semoga Dia menjadikan kita semua termasuk dari dai-dai yang mengajak kepada kebaikan, penolong-penolong al haq, yang berjalan dengan bimbingan cahaya dari Allah serta kejelasan dalam urusan mereka. Sesungguhnya Dia Maha Baik lagi Maha Pemurah.

Wassalaamu 'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

📚 Majmu' Fatawa WaRasail Syaikh Muhammad bin Shalih AlUtsaimin rahimahullah jilid ke 13 - Kitab Isti'mali mukabiratish Shaut

✍🏾 FIK  الفقير إلى عفو ربه أبو يحيى

t.me/forumIlmiahkaranganyar

Minggu, 09 Agustus 2020

MAKNA HADIST 'SAMPAIKAN DARIKU MESKIPUN SATU AYAT' DAN SIAPA YANG DIBEBANI DENGANNYA

MAKNA HADIST 'SAMPAIKAN DARIKU MESKIPUN SATU AYAT' DAN SIAPA YANG DIBEBANI DENGANNYA

🎙Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz rahimahullahu Ta'ala

معنى "بلغوا عني ولو آية" ومن المكلّف بها؟
السؤال
قول الرسول ﷺ: بلغوا عني ولو آية هل هي خاصة بطالب العلم؟
الجواب
لا، حتى غيره، كل مؤمن يستطيع يبلغ ولو آية، طالب العلم وكل مؤمن.
س: بعض الناس يفهم أن بلغوا عني ولو آية على ظاهره، ويخرج إلى القرى وإلى الدول ويدعو الناس ثم يتعرض إلى الفتاوى الكبرى بحيث ممكن يقع في حرج؟
الشيخ: إذا عَلَّم الناس القرآن، إذا خرج يعلّم القرآن فلا حرج، لكن لا يجوز له يدخل فيما لا يعنيه، لا يجوز له يتكلم في العلم وهو على غير بصيرة، لكن يعلّمهم القرآن، يعلّمهم الفاتحة، يعلّمهم المُفَصّل، جزاه الله خيرًا يعلمهم، تعليم القرآن متيسّر ولو ما كان عنده علم، يعلمهم القرآن، يقول النبيﷺ: خيركم من تعلم القرآن وعلمه. تعلّمنا على ناس لا يعرفون شيئًا من العلم، لكن أخذنا عنهم القرآن ونحن صغار، فيهم خير وفيهم بركة غفر الله لهم، صبروا على التعليم وصبروا على توجيه الطلبة ولو ما كان عندهم علم، لكن عندهم صبر على تعليم الناس القرآن وتردداه عليهم وتفقيههم فيه حتى يحفظوه، هذا عمل شرعي، يقول عثمان  عن النبي ﷺ: خيركم من تعلم القرآن وعلمه بلغوا عني ولو آية.
س: الآية هنا: الحكمة، أو آية القرآن؟
الشيخ: آيات القرآن.

Pertanyaan:
Sabda Rasul ﷺ: Sampaikan dariku meskipun satu ayat. Apakah ini khusus santri penuntut ilmu?

Jawaban: Tidak khusus, bahkan selainnya. Semua orang mukmin bisa menyampaikan meskipun satu ayat, santri penuntut ilmu dan semua mukmin.

Pertanyaan: Beberapa orang memahami 'sampaikan dariku meskipun satu ayat  berdasarkan yang tertera pada teks (tekstual) hadits dan keluar menuju ke kampung-kampung dan negeri-negeri kemudian dihadapkan kepada fatwa dalam masalah yang besar dimana ia mungkin jatuh pada kesalahan?

Syekh: Jika ia mengajarkan al Qur'an, jika ia keluar mengajarkan al Qur'an tidak mengapa, namun tidak boleh baginya masuk pada perkara yang bukan urusannya, tidak boleh baginya berbicara tentang ilmu syar'i dalam kondisi tidak di atas bashirah (pengetahuan), namun hendaknya ia mengajarkan al Qur'an, mengajarkan al Fatihah, mengajarkan surat mufashshal (surat Qaf sampai an Nass), semoga Allah membalasnya dengan kebaikan, ia mengajarkan kepada mereka pengajaran al Qur'an yang mudah, meskipun ia tidak memiliki ilmu syar'i ia ajarkan al Qur'an. Karena Nabi ﷺ bersabda, sebaik-baik kalian adalah orang yang mempelajaru al Qur'an dan mengajarkannya.

Kami pernah belajar kepada orang-orang yang tidak mengetahui sedikitpun ilmu syar'i, tetapi kami mengambil dari mereka al Qur'an saat kami kecil. Ada pada mereka kebaikan dan ada pada mereka berkah, semoga Allah mengampuni mereka. Mereka sabar mengajari dan sabar membimbing murid-murid, meskipun mereka tidak memiliki ilmu. Namun mereka memiliki kesabaran mengajari orang-orang al Qur'an, mengulang-ulangnya, dan memahamkan mereka terhadapnya hingga mereka menghafalnya. Ini adalah sebuah amalan syar'i. Sahabat Utsman radhiyallahu 'anhu berkata dari Nabi ﷺ, sebaik-baik kalian adalah orang yang mempelajari al Qur'an dan mengajarkannya, sampaikan dariku meskipun satu ayat.

Pertanyaan: Ayat dalam hadits ini maksudnya hikmah atau ayat al Qur'an?

Syekh: Ayat-ayat al Qur'an.

Fatawa ad Durus

t.me/ukhwh

Kamis, 06 Agustus 2020

MEMBACAKAN DOA KEPADA ORANG YANG SAKIT

MEMBACAKAN DOA KEPADA ORANG YANG SAKIT

🎙️ Para ahli ilmu berkata,

"وينبغي أيضا اذا رأى منه تشوقا إلى أن يقرأ عليه فليقرأ عليه، ينفث عليه بما ورد عن النبي عليه الصلاة والسلام. مثال قوله: اللهم رب الناس أذهب البأس، اشف أنت الشافي لا شفاء إلا شفاءك شفاء با يغادر سقما."

"Sepantasnya juga apabila seseorang melihat dari orang sakit itu keinginan untuk dibacakan sesuatu kepadanya, maka hendaknya dibacakan. Dia meniupkan kepadanya dengan apa yang telah datang tuntunannya dari Nabi shallallahu alaihi wa sallam. Contohnya adalah,

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبْ الْبَاسَ اشْفِهِ وَأَنْتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا

(Allahumma rabbannas adzhibilba'sa, isyfi antassafi la syifaa illa syifauka syifaan la yughodiru saqaman.)

📝 Syarh Riyadhis Shalihin 23

t.me/KajianIslamTemanggung

Selasa, 04 Agustus 2020

ANDAIKAN KITA TAHU ADA APA SETELAH KEMATIAN

ANDAIKAN KITA TAHU ADA APA SETELAH KEMATIAN...

🎙 Dahulu sahabat Abu Darda' Radhiyallaahu 'anhu pernah berkata :

🎙 كان أبو الدرداء رضي الله عنه
يقول:
لو تعلمون ما أنتم لاقون بعد الموت لما أكلتم طعاماً على شهوة، ولا شربتم شراباً على شهوة، ولا دخلتم بيتاً تستظلون فيه، ولخرجتم إلى الصعيد تضربون صدوركم، وتبكون على أنفسكم، ولوددت أني شجرة تعضد ثم تؤكل
ابن القيم

📚الداء والدواء 53

Kalau seandainya kalian mengetahui apa yang akan kalian temui nanti setelah kematian, niscaya kalian tidak akan berselera makan tidak pula minum... tidak pula memasuki rumah untuk berteduh... dan kalian benar-benar akan keluar menuju tanah lapang lalu kalian memukuli dada-dada kalian serta menangisi diri-diri kalian...

Sungguh aku berharap seandainya diriku hanyalah sebatang pohon yang dicabut kemudian dimakan.❗

📚 Sumber : ad-Da'u wad dawaa'u halaman 53 karya Syaikhul Islam Ibnul Qoyyim rohimahullah

t.me/KajianIslamTemanggung

NASEHAT INDAH ULAMA ISLAM

NASEHAT INDAH ULAMA ISLAM

BERKATA IMAM IBNUL JAUZI رحمه الله:

قال الإمام ابن الجوزي رحمه الله :فمن تفكر في عواقب الدنياأخذ الحذر، ومن أيقن بطول الطريق تأهب للسفر

(صيد الخاطر رقم:  ٢٥ )

Barangsiapa yang merenungi akibat dari kehidupan dunia, niscaya ia akan berhati-hati mengarunginya...
Dan barangsiapa yang meyakini panjangnya perjalanan (akhirat), ia akan mempersiapkan bekal untuk perjalanannya.”

Shaidul Khaatir, hal. 25

t.me/KajianIslamTemanggung

ADANYA PENYAKIT MENGINGATKAN KEMATIAN

ADANYA PENYAKIT MENGINGATKAN KEMATIAN

🔊 Syaikh Shalih al-Fauzan hafidzahullah berkata,

ﻣِﻦ ﻓﻮﺍﺋِﺪ ﺍﻷﻣﺮﺍﺽ ﺃﻧّﻬﺎ ﺗُﻨْﺬِﺭُﻙَ ﺑِﺎﻟﺮّﺣﻴﻞ ﻣِﻦ ﻫﺬﻩ ﺍﻟﺪُّﻧﻴﺎ، ﻭﺃﻧّﻚ ﻟﻦْ ﺗﺒﻘﻰ ﻓﻴﻬﺎ ﻣُﻨَﻌّﻤﺎً ﻭﺳﺎﻟِﻤﺎ، فهي تُذكِّرُك بالموت لأجلِ أنْ تَستعد له.

"Diantara faidah yang bisa dipetik dari adanya berbagai penyakit adalah  memperingatkan akan kepergianmu dari dunia ini dan engkau tidak akan kekal di dunia ini dalam kondisi selamat dan penuh kenikmatan. Maka penyakit-penyakit itu akan mengingatkan kepada kematian agar engkau mempersiapkan diri untuk menghadapinya."

📚 Syarh Mandhumah al-Adabus Syar'iyah 293

t.me/KajianIslamTemanggung

SUDAH SEJAUH MANA PERSIAPAN ANDA

SUDAH SEJAUH MANA PERSIAPAN ANDA UNTUK INI ...

✍💦 Dari sahabat Al-Barra' rodhiyallaahu'anhu, ia berkata:

📌عن البـراء رضي الله عنه قـال :

كنـا مـع رسـول اللـه ﷺ فـي جنـازة فجلـس علـى شفيـر القبـر فبكـى حتـى بـل الثـرى ثـم قـال:

«يـا إخوانـي لمثـل هـذا فأعـدوا»

📓صحيــح ابــن ماجــه للألباني(3402)
حديث حسن

👣🍂 Dahulu kami pernah mengantarkan jenazah ke pekuburan, maka Rosulullah shalallahu alaihi wasallam duduk ditepi kuburan.

💦🗯 Kemudian beliau pun menangis sampai tanah yang berada di bawah beliau pun ikut basah, kemudian beliau bersabda:

☝☔ "Wahai saudara-saudaraku sekalian untuk yang seperti ini hendaknya kalian mempersiapkan diri."

🖥 Sumber: Shahih Ibnu Majah karya​ Syaikh al-Albani rohimahullah(3402), derajat hadits Hasan.

t.me/KajianIslamTemanggung

Minggu, 02 Agustus 2020

CIRI-CIRI KALBU YANG JAUH DARI ALLAH TA'ALA

PETUAH ULAMA

CIRI-CIRI KALBU YANG JAUH DARI ALLAH TA'ALA

Ibnul Qoyyim rahimahullah mengatakan,

❍ قال ابن القيم رحمه الله:

« متى رأيت القلب قد ترحل عنه حب الله والاستعداد للقائه، وحلَّ فيه حب المخلوق، والرضا بالحياة الدنيا ، والطمأنينة بها، فاعلم أنه قد خسف به »

بدائع الفوائد (3/743)

Kapanpun kamu melihat rasa cinta kepada ALLAH dan upaya persiapan untuk berjumpa dengan-Nya telah hilang dari kalbu.

Sementara rasa cinta kepada makhluk, suka dengan kehidupan dunia, dan merasa tentram dengannya telah bersemayam dalam kalbu,

maka ketahuilah bahwa sungguh kalbu itu telah ditenggelamkan (dari dzikir kepada ALLAH).

✍ Sumber : Badai' al-Fawaid 3/743

t.me/KajianIslamTemanggung