Selasa, 14 Juli 2015

SILSILAH RAGAM HUKUM TERKAIT 'IED 9 : Jumlah Takbir

SILSILAH RAGAM HUKUM TERKAIT 'IED 9

----------------------

9. Jumlah Takbir Dalam Shalat Id

📬 Fadhilatu asy-Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin --rahimahullahu Ta'ala--, ditanya tentang jumlah takbir pada shalat id?

🌼 Beliau menjawab dengan mengatakan,
" Terjadi perbedaan pendapat tentang jumlah takbir di shalat id. Ulama dulu dan sekarang berbeda pendapat tentangnya.

✅ Barang siapa yang bertakbir pada rakaat pertama tujuh kali takbir, dengan takbiratul ihram (termasuk di dalamnya), dan pada rakaat kedua lima takbir setelah (takbir) bangkit (dari sujud), maka INI BAIK.

Namun barang siapa yang bertakbir berbeda dengan itu, maka itu juga baik, SELAMA ADA RIWAYAT DARI SALAF.

📗 Majmu' Fatawa wa Rasa'il al-'Utsaimin 16/238

••••••••••••••
Majmu'ah Manhajul Anbiya

~~~~~~~~~~~~~~~~~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar