ORANG YG PALING ANEH
Abu Bakr Muhammad ibnul Husain al-Ajurri rahimahullah berkata,
“Orang yang paling aneh di masa kita[1] ini ialah:
➡ yang memegang sunnah dan bersabar di atasnya;
➡ yang berhati-hati dari bid’ah dan bersabar di atas kehati-hatian tersebut;
➡ yang mengikuti atsar para imam kaum muslimin yang terdahulu;
➡ yang mengetahui keadaan zamannya berikut dahsyatnya kerusakannya serta kerusakan orang-orangnya, sehingga dia sibuk memperbaiki keadaan dirinya dengan menjaga anggota badannya,
➡ meninggalkan pembicaraan yang tidak bermanfaat, dan berusaha memperbaiki kekurangannya;
➡ yang mencari dunia sebatas kecukupannya dan meninggalkan kelebihannya yang akan menyebabkan dirinya melampaui batas.” (al-Ghuraba, al-Ajurri, no. 47)
[1] Beliau wafat di Makkah tahun 360 H.
0 Response to "MANUSIA YANG PALING ANEH"
Posting Komentar