Hukum Membeli Barang BM : Black Market (selundupan)
Sumber: http://siskiyou.sou.edu/
Disampaikan Oleh: (Asy-Syaikh Hani bin Buraik hafizhahullah)
Pertanyaan:
Apa hukum membeli barang-barang yang diimpor dari luar negeri yang tidak melalui pemeriksaan negara (barang selundupan-pent). Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengambil cukai (pajak) atas barang-barang yang diimpor tersebut?
Jawaban:
Peraturan-peraturan yang dibuat oleh negara, Negara mengharuskan masyarakat untuk melaksanakannya, seperti mengambil cukai (pajak) terhadap barang-barang yang diimpor dari luar negeri. Maka rakyat di dalam negeri ini tetap (mesti) menunaikan peraturan ini, dan yang menanggung dosanya adalah yang mengambil (cukai), yang memaksanya dan mengharuskannya.
Mereka dibebani membayar berbagai pajak yang banyak jenisnya, yang bukan disini tempat menyebutkannya. Bagaimanapun, maka pajak ini dibayarkan untuk mereka (pemerintah-pent), maka yang menanggung dosa adalah yang memaksanya.
Adapun penyelundupan barang-barang, ini menyelisihi peraturan pemerintah dalam hal ini, hal ini bisa mengantarkan kepada perkara yang lebih besar kejelekannya dari pada kejelekan membayar cukai (pajak), yaitu terjadinya penyelundupan barang-barang haram dan penyelundupan barang-barang terlarang, dan semakin menyemangati para penyelundup, dan ini termasuk kerusakan. Maka dengan melihat kerusakan membayar pajak, maka ini lebih ringan daripada kerusakan membuka pintu-pintu penyelundupan. Selesai.
Sumber: Pertanyaan ditanyakan kepada Asy-Syaikh Hani bin Buraik hafizhahullah pada daurah asatidzah di Ma’had Al-Anshar. Pada rekaman menit 03:23-05:06.
Ditranskrip dan diterjemahkan oleh: Umar Al-Atsary.
Sumber: Forum Salafy
سئل الشيخ هاني بن بريك حفظه الله تعالى
السؤال :
ما حكم شراء البضائع المستوردة من خارج البلد التي لا تمر على التفتيش من قبل البلد.
وهذا التفتيش يقصد به أخذ الضريبة على تلك البضائع المستوردة?
الجواب :
الأنظمة التي تضعها الدولة كانت تجبر عليهاالموطنين إجبارا كأخذ الضرائب على البضائع المستوردة فإن المواطن في هذه الدولة يؤدي هذا الأمر والإثم على من أخذ وأجبر وألزم .
وهم يتضرعون بضرائب كثيرة لا مجال لذكرها.
على كل حال فإن تؤدى لهم والإثم على من أجبر.
أما تهريب البضائع مخالفة ولاة الأمورفي ذالك سيجر إلى ما هو أعظم شرا من دفع الضريب وهي تهريب المحرمات تهريب الممنوعات وتشجيع المهربين وهذامن الإفساد.
وبالنظر لمفسدة ضرب الضريبة وهي أخف من مفسدة فتح مجال التهريب
انتهى.
⚪️ Sumber: Forum Salafy
🔁 Publikasi:
🔎 Fawaid Jual Beli 🔍
🌐 https://tlgrm.me/fawaidjualbeli
📱 JOIN Channel: @fawaidJualBeli
📝 Senin, 7 Shafar 1438 H / 7 Nopember 2016
Tidak ada komentar:
Posting Komentar