Kamis, 06 September 2018

Ilmu Syar'i akan Melahirkan Sifat Khasyah Takut

Ilmu Syar'i akan Melahirkan Sifat Khasyah (Takut)

Syaikh Shalih Fauzan hafizhahullahu berkata, "... Inilah ilmu yang melahirkan al khasyah (rasa takut), karena ilmu ini menggabungkan antara lisan dan kalbu.

Ilmu terbagi menjadi dua macam:
1. Ilmu lisan, ini sebagai hujjah atas seorang saja
2. Ilmu yang di hati, inilah yang mewariskan sifat khasyah kepada Allah ta'ala, yakni ilmu syar'i yang diamalkan oleh pengembannya dan amalnya tersebut dipersembahkan ikhlash hanya kepada Allah ta'ala saja, sehingga ilmu syar'i ini akan menambahkan bagi pengembannya sifat tawadhu dan perendahan diri kepada Allah ta'ala."

(Irsyadul Khillan ila Fatawal Fauzan-Syaikh al Fauzan, jil. 1, hal. 31, cet. Darul Bashirah 2009).
➖➖➖
💐 Wa Sedikit Faidah Saja (SFS)
➖➖➖
💾 Arsip lama terkumpul di catatankajianku.blogspot.com dan di link telegram http://bit.ly/1OMF2xr
@SedikitFaidahSaja

#ilmu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar