Selasa, 16 Oktober 2018

KEAJAIBAN DI DESA LOLI PESUA DAN LOLI SALURAN

KEAJAIBAN DI DESA LOLI PESUA DAN LOLI SALURAN

Desa Loli Pesua adalah desa yang berada di kecamatan Banawa, kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. Ada yang mengatakan bahwa desa ini termasuk desa yang paling aman di seluruh Kabupaten Donggala, karena faktor inilah banyak para pedagang yang berasal dari luar daerah/desa berdatangan untuk melakukan transaksi jual beli, maka sangat wajar jika desa ini walaupun terlihat pedesaan, akan tetapi tingkat pendapatan dan kehidupannya seperti di perkotaan.

Ketika terjadi musibah gempa melanda kota Palu, desa ini tidak lolos dari terjangan gelombang ganas tsunami. Pemukiman yang kesehariannya sarat dengan bisnis ikan lautnya, tiba-tiba rata terhempas amukan air laut yang datang begitu cepat. Hampir 90% rumah hancur.

Tak dilewati, desa tetangganya, Loli Saluran pun terkena hempasan tsunami dahsyat tersebut. Jika ditotal jumlah penduduk kedua desa tersebut, sekitar 1700 jiwa akan terdata. Tetapi, takdir Allah berkehendak lain, dengan keadaan rumah-rumah yang rata dengan tanah, ternyata dari 1700 jiwa yang tinggal di kedua desa tersebut, hanya 4 orang lansia saja yang menjadi korban bencana memilukan ini. Semua ini terjadi hanya karena rahmat Allah, kemudian karena kesigapan para penduduk dalam mengantisipasi bencana yang datang.

Semoga penduduk Loli Pesua dan Loli Saluran senantiasa mendapat kesabaran atas bencana ini dan bisa membangun kembali desa mereka yang telah hancur, amin. (ASH)

🌏 Ikuti update informasi dan programnya melalui:

✅ Channel Telegram:
https://t.me/pedulibencana

✅ Official Website:
https://pedulibencana.com

✅ Twitter:
(@peduli_bencana): https://twitter.com/peduli_bencana

✅ Email:
info@pedulibencana.com

✅ Contact Person:
▪+62 878-6426-2106 (Wil. Lombok)
▪+62 857-5736-6967 (Wil. Palu)
▪+62 812-2733-7626 (Wil. Palu)
▪+62 852-5973-8752 (Umum)

#pedulilombok
#pedulipalu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar