Selasa, 15 Januari 2019

WASPADAI KEMAKSIATAN

WASPADAI KEMAKSIATAN

✍🏻 Sa’id ibnul Musayyab rahimahullah berkata:

β€œTidaklah para hamba memuliakan jiwanya dengan sesuatu (yang lebih baik daripada) ketaatan kepada Allah β€˜azza wa jalla. Tidak pula para hamba menghinakan jiwanya dengan sesuatu (yang lebih buruk daripada) kemaksiatan kepada-Nya. Cukuplah sebagai pertolongan Allah subhanahu wa ta’ala kepada seorang mukmin, ketika dia melihat musuhnya melakukan kemaksiatan kepada-Nya.”

(Shifatu ash-Shafwah, 2/81)

✍🏻 Urwah ibnu az-Zubair rahimahullah berkata:

β€œApabila engkau melihat seseorang beramal sebuah kebaikan, ketahuilah bahwa kebaikan itu memiliki saudara-saudara (yakni ada kebaikan-kebaikan lain pada dirinya, -pent.). Apabila engkau melihatnya melakukan suatu keburukan, ketahui pula bahwa keburukan itu memiliki saudara-saudara (yakni ada keburukan-keburukan lain pada dirinya, -pent.). Sebab, sebuah kebaikan akan menunjukkan pada saudaranya (kebaikan yang lain), sedangkan sebuah keburukan akan menunjukkan pada saudaranya (keburukan yang lain).”

(Shifatu ash-Shafwah, 2/85)

🌏 Sumber || http://asysyariah.com/waspadai-kemaksiatan/

βšͺ WhatsApp Salafy Indonesia
⏩ Channel Telegram || http://telegram.me/forumsalafy

πŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’ŽπŸ’Ž

Tidak ada komentar:

Posting Komentar