SEBAGIAN ULAMA MENDHA'IFKAN RIWAYAT BAHWA ABDUL HARITS ADALAH PUTRA NABI ADAM 'ALAIHIS SALAM
______________________________________________________________
✒️ Al Imam Ibnu Hajar -rahimahullah- berkata :
🏆 "Al Imam Ibnu Ishaq -rahimahullah- menyebutkan : "Sesungguhnya Hawa melahirkan empat puluh anak dengan sebab Adam dalam dua puluh kali kelahiran.
Dan ada yang mengatakan : "Bahkan sebanyak seratus dua puluh kali kelahiran. Yang pertama dari mereka adalah Qābil dan saudarinya Qulaimā sedangkan anak yang terakhir dari mereka adalah Abdul Mughits beserta saudarinya Amatul Mughits.
🏐 Dan (ada juga) yang mengatakan :
"Tidaklah Nabi Adam meninggal dunia melainkan telah melihat keturunannya beserta cucunya sebanyak seribu empat ratus cucu.
🎾 Dan adapun apa yang telah diriwayatkan dari Al Hasan dari Samurah, dari Nabi Shallallahu 'Alaihi wa Sallam beliau bersabda: "Tatkala Hawa melahirkan; Iblis mengelilinginya -dan tidak ada satupun putra beliau yang hidup- maka iblis berkata kepadanya: "Berilah nama Abdul Harits, maka ia akan hidup. Akhirnya beliau (Hawa) memberinya nama dengan Abdul Harits lalu hidup, dan hal itu merupakan wangsit setan dan perintahnya"."
⚾️ Dan demikianlah yang disebutkan oleh oleh At Tirmidzi, Ibnu Jarir, Ibnu Abi Hatim dan lebih dari satu Ulama dalam tafsir mereka, ketika menyebutkan firman Allah Ta'ala :
{ هُوَ الَّذِى خَلَقَكُم مِّن نَّفْسٍ وٰحِدَةٍ وَجَعَلَ مِنْهَا زَوْجَهَا لِيَسْكُنَ إِلَيْهَا ۖ فَلَمَّا تَغَشّٰىهَا حَمَلَتْ حَمْلًا خَفِيفًا فَمَرَّتْ بِهِۦ ۖ فَلَمَّآ أَثْقَلَت دَّعَوَا اللَّهَ رَبَّهُمَا لَئِنْ ءَاتَيْتَنَا صٰلِحًا لَّنَكُونَنَّ مِنَ الشّٰكِرِينَ }
"Dialah Yang menciptakan kalian dari diri yang satu dan dari padanya Dia menciptakan isterinya, agar dia merasa senang kepadanya. Maka setelah dicampurinya, isterinya itu mengandung kandungan yang ringan, dan teruslah dia merasa ringan (beberapa waktu). Kemudian tatkala dia merasa berat, keduanya (suami-isteri) bermohon kepada Allah Rab keduanya seraya berkata: "Sesungguhnya jika Engkau memberi kami anak yang shalih, tentulah kami termasuk orang-orang yang bersyukur"."
[ QS. Al A'raf : 189 ]
{ فَلَمَّآ ءَاتٰىهُمَا صٰلِحًا جَعَلَا لَهُۥ شُرَكَآءَ فِيمَآ ءَاتٰىهُمَا ۚ فَتَعٰلَى اللَّهُ عَمَّا يُشْرِكُونَ }
"Tatkala Allah memberi kepada keduanya seorang anak yang sempurna, maka keduanya menjadikan sekutu bagi Allah terhadap anak yang telah dianugerahkan-Nya kepada keduanya itu. Maka Maha Tinggi Allah dari apa yang mereka persekutukan."
[ QS. Al A'raf : 190 ]
🏀 Dan ini -walaupun dishahihkan oleh Al Hakim dan dihasankan oleh At Tirmidzi- , namun tidaklah shahih dan tidak pula hasan (riwayatnya)
🏈 Dikarenakan riwayatnya 'Amr bin Ibrahim dari Qatadah dari Al Hasan padanya masih diperbincangkan.
Dan Al Hasan tidaklah mendengar dari Samurah kecuali hadits tentang 'Akikah.
✔️ Maka hadits tersebut (hadits tentang nama Abdul Harits) munqati' (dha'if karena terputus sanadnya)"."
📘 [ Tuhfatu Nubala Min Qashashil Anbiya, Lil Imam Ibni Hajar Al 'Asqalany rahimahullah, hal.142 ]
و الله أعلم بالصواب
بارك الله فيكم
✍🏽 Abu Ishaq At Thubany
-Ghafarallahu lahu-
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
📚 telegram.me/kisahparaNabi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar