Islam itu Mengikuti Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam.
Syaikh Shalih Fauzan hafizhahullah berkata, "Setiap orang yang mengikuti seorang rasul dari kalangan para rasul maka dia adalah seorang yang telah pasrah diri dengan mengikuti dan mengesakan Allah, ini pengertian Islam secara umum, yaitu agamanya seluruh para rasul. Maka Islam maknanya adalah memasrahkan diri kepada Allah dengan mentauhidkannya dan tunduk dengan ketaatan serta berlepas diri dari kesyirikan dan orang yang melakukan kesyirikan.
Adapun Islam dengan makna yang khusus adalah Islam yang dibawa oleh seorang yang diutus oleh Allah sebagai nabinya, Muhammad shallallahu alaihi wasallam. Maka Islam tebatas hanya mengikuti rasul. Tidak ada agama yang benar kecuali agamanya alaihi shalatu wasallam.
Maka tidak mungkin seorang Yahudi akan berkata, "Saya seorang muslim." Atau seorang Nashrani berkata, "Saya seorang muslim," setelah diutusnya Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam dalam keadaan dia tidak mau mengikuti nabi..."
(Syarah Tsalatsatil Ushul-Syaikh Shalih Fauzan. Dinukil dari Jami Syuruh ats Tsalatsatil Ushul, hal. 37, cet. Ibnul Jauzi 2012).
➖➖➖
💐 Wa Sedikit Faidah Saja (SFS)
➖➖➖
💾 Arsip lama terkumpul di catatankajianku.blogspot.com dan di link telegram http://bit.ly/1OMF2xr
#Syarah_Tsalatsatil_Ushul_Fauzan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar