WASPADALAH DARI SIFAT UJUB
⛵____________⛵
✍🏼 [Ab] Penyakit yang satu ini terkadang datang tanpa kita sadari, hati-hati sobat.. Semoga nasehat Ibnul Qayyim rahimahullah berikut ini dapat memberikan manfaat bagi kita. Beliau berkata,
إذا فتح الله عليك في باب قيام الليل، فلا تنظر للنائمين نظرة إزدراء...
"Jika Allah mudahkan Anda untuk melaksanakan shalat malam, maka janganlah Anda memandang orang yang tidur dengan pandangan remeh."
وإذا فتح الله عليك في باب الصيام فلا تنظر للمفطرين نظرة إزدراء...
"Jika Allah mudahkan Anda untuk berpuasa janganlah memandang orang yang tidak berpuasa dengan pandangan remeh."
وإذا فتح الله عليك في باب الجهاد فلا تنظر للقاعدين نظرة إزدراء...
"Jika Allah mudahkan Anda untuk berjihad (yang sesuai tuntunan syariat) maka jangan Anda memandang orang yang tidak berjihad dengan pandangan remeh."
فرب نائم ومفطر وقاعد... أقرب إلى الله منك...
"Karena boleh jadi orang yang tidur, tidak berpuasa dan tidak berjihad itu lebih dekat disisi Allah dari pada Anda."
وإنك أن تبيت نائماً وتصبح نادماً خير من أن تبيت قائماً وتُصبح معجباً... فإنَّ المُعجَب لا يصعد له عمل...
"Sungguh! Anda tidur di malam hari lalu di pagi hari Anda menyesal (karena tidak bisa shalat malam -pen) _lebih baik_ dari pada Anda shalat malam lalu pagi harinya Anda kagum dengan amalan Anda. _Sungguh orang yang bangga dengan amalnya justru bisa menjadikan amalnya tidak diterima_."
📚 Madarijus Salikin, Jilid 1, hal 177.
••••••••••••••••••••••••••••
Https://tlgrm.me/fawaidilmiyyah
••••••••••••••••••••••••••••
0 Response to "WASPADALAH DARI SIFAT UJUB"
Posting Komentar